BeritaPendidikan

MI Muhammadiyah 1 Bonjor Gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Antisipasi Perundungan Bersama TNI-Polri

13
×

MI Muhammadiyah 1 Bonjor Gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Antisipasi Perundungan Bersama TNI-Polri

Sebarkan artikel ini
MI Muhammadiyah 1 Bonjor Gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Antisipasi Perundungan Bersama TNI-Polri

Dalam rangka menanamkan rasa cinta tanah air dan menghargai jasa para pahlawan, MI Muhammadiyah 1 Bonjor mengadakan kegiatan belajar bersama TNI-Polri pada Selasa, 8 Oktober 2024. Kegiatan ini melibatkan Komandan Pos Militer Kecamatan Tretep, Peltu Amin Fuat Syukur, dan Kepala Pos Polisi yang juga Wakil Kepala Polisi Sektor Kecamatan Tretep, Iptu Nordiyanto. Acara ini diikuti oleh siswa kelas 1-6 MI Muhammadiyah 1 Bonjor dan bertujuan untuk menyosialisasikan wawasan kebangsaan serta mengantisipasi perilaku perundungan (bullying).

Acara berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para siswa. Peltu Amin Fuat Syukur menekankan pentingnya wawasan kebangsaan bagi generasi muda untuk mengisi kemerdekaan dengan belajar yang rajin. Saat sesi pengenalan Pancasila, para siswa saling berkompetisi untuk menghafal dan menjawab pertanyaan, menunjukkan semangat tinggi. Bahkan, dalam sesi tanya jawab, beberapa siswa tertarik menanyakan cara dan syarat untuk menjadi anggota TNI.

 

Sementara itu, Iptu Nordiyanto menyampaikan materi tentang perundungan. Ia menjelaskan bahwa perundungan bisa terjadi dalam berbagai bentuk, baik berupa ucapan, tindakan, maupun pelecehan, baik secara langsung maupun tidak langsung, verbal atau non-verbal. Seringkali, tindakan perundungan dilakukan tanpa disadari. Ia mengingatkan para siswa untuk tidak melakukan perundungan, terutama di lingkungan sekolah yang berbasis agama seperti MI Muhammadiyah 1 Bonjor.

 

Iptu Nordiyanto juga berpesan agar sesama siswa saling menghargai dan mengasihi satu sama lain, menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan nyaman. Harapannya, dengan adanya kegiatan ini, perundungan di sekolah dapat dicegah, sehingga tercipta suasana harmonis di antara warga sekolah, terutama para siswa.

 

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam membentuk karakter siswa yang cinta tanah air serta menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dan saling menghargai di lingkungan sekolah.

MI Muhammadiyah 1 Bonjor Gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Antisipasi Perundungan Bersama TNI-Polri

Komentar